Percayakah bahwa ternyata apa yang kita raih hari ini dalam hidup kita adalah karena program yang sadar atau tidak sadar kita buat?
Seperti halnya komputer, otak manusia pun bisa diprogram. Semakin kerap kita kerjakan hal yang sama, kian kuat termemori. Semakin nancap di alam bawah sadar kita. Apa yang ada dalam pikiran akan menjadi seperti apa yang ada dalam program pikiran tersebut. Bahwa kita akan menjadi seperti apa yang SERING kita pikirkan.
Persisnya, segala sesuatu diciptakan atas 2 hal. Yaitu pertama, melalui PIKIRAN kita. Yang Kedua, melalui TINDAKAN kita. Contohnya, ketika kita memprogram terus menerus untuk membuka baju terlebih dulu ketika mandi. Bahkan dimulai dari kiri atau kanan dulu, itupun sudah terprogram secara otomatis. Dalam semua kehidupan kita kecenderungan hal tersebut akan terjadi berulang pada diri kita tanpa kita sadari.
Kemudian apa yang terjadi jika ada seseorang yang sering berkata ‘sulit’ dalam keseharian hidupnya? Maka tak heran, sesuai program yang diciptakanya. Kata ‘sulit’ akan menjadi bagian hidup orang tsb. So kalau kesulitan dalam kesehariannya, adalah perkara biasa dalam hidupnya.
Kenapa begitu? Karena program di dalam pikirannya hanya ada kata ‘sulit’.
Jenis orang seperti ini diberikan tantangan apapun kecenderungannya akan mengatakan; hal tersebut sulit untuk dilakukan. Sehingga diapun seolah tidak miliki energi untuk mencobanya. Kalaupun mencoba, tiap problem dihadapi dengan pesimistik. Orang2 jenis inilah yang menjadikan hidupnya blunder dari waktu ke waktu dia akan merasakan hidupnya serba sulit.
Lain dengan orang yang biasa berkata ‘bisa’. Hidupnya cenderung optimis karena tantangan apapun yang diberikan akan dicoba. Lepas, berhasil atau akan gagal, itu urusan nanti. 'Si Bisa' punya KEMUNGKINAN untuk berhasil. Karena berhasil dan sukses hanya dimiliki orang yang optimis. Dalam benaknya pintu sukses selalu terbuka di depan matanya.
Maka berhati-hatilah memprogram pikiran kita..
Ah iya bener banget mas, contoh yang sangat real banget tentang tangan kanan dan tangan kiri itu. Ini tentang kebiasaan memang. Mulai sekarang harus selalu optimis, yakin BISA.
ReplyDeleteHarus bisa
ReplyDeleteHarus bisa
ReplyDeleteMantap...boleh share ya mas ilik
ReplyDeletekuliah gratis.. hehhe
ReplyDeleteijin share ilmunya pak